SEBELUM JAM PELAJARAN
1. Periksalah catatan pelajaran sebelumnya.
2. Pelajaran sebelumnya dan beberapa materi pelajaran selanjutnya telah dibaca.
Jika ada pertanyaan segera kemukakan pada awal jam pelajaran.
Nomor 1 dan 2 akan sangat berguna bagi siswa untuk dapat memahami pelajaran yang baru yang akan diberikan oleh guru.
3. Jangan lupa membawa alat tulis yang berkaitan dengan mencatat.
SELAMA JAM PELAJARAN
1. Fokuslah pada apa yang dikatakan oleh guru.
2. Perhatikan dan catat penekanan yang dikatakan guru seperti : " Jadi,....... ", " Intinya,.........", " Kesimpulannya,..........".
3. Perhatikan dan catat apa yang dikatakan guru berulang-ulang.
4. Perhatikan dan catat apa yang ditulis dan digarisbawahi guru di papan tulis.
5. Catatlah dengan cepat dan gunakan singkatan dan simbol sebanyak-banyaknya.
6. Catatlah dengan menggunakan kalimat yang pendek tapi dapat dimengerti.
SESUDAH JAM PELAJARAN
1. Tulislah kembali semua catatan yang ada. Semua singkatan ditulis dengan kata yang benar semua simbol ditulis kembali dengan menggunakan kata-kata dan semua kalimat yang pendek dan simpel ditulis kembali dengan menggunakan kalimat yang lebih panjang, bila perlu dengan menggunakan keterangan tambahan.
2. Ujilah catatan yang telah ditulis kembali dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang muncul selama jam pelajaran.
3. Bandingkan catatan dengan catatan siwa lain.
Kirimkan komentar dan pertanyaan Anda ke
sumber